Pentingnya Memahami Pengertian Reklame dan Fungsinya

Dalam setiap kegiatan yang bertujuan untuk memberi informasi mengenai suatu barang dan jasa maupun himbauan kepada khalayak ramai, maka diperlukan suatu reklame.

 

Pengertian Reklame

Secara umum, pengertian reklame adalah seruan berulang-ulang untuk mengajak atau menawarkan sesuatu pada orang lain. Bila Anda seorang pebisnis, maka Anda membutuhkan reklame untuk mempromosikan produk maupun jasa yang Anda tawarkan. Sedangkan untuk organisasi atau lembaga pemerintahan, reklame dipakai sebagai sarana memberikan informasi, ajakan dan himbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.

Pengertian Reklame Menurut Ahli

Selain pengertian reklame di atas, Barata (1988:210) juga menyebutkan bahwa reklame merupakan suatu kegiatan dengan tujuan memberikan informasi atau ide, barang dan jasa demi menarik perhatian masyarakat terhadap ide, barang dan jasa yang diinformasikan tadi. Sementara itu, Panji (1990 :120) mengungkapkan bahwa pengertian reklame merupakan setiap kegiatan memperkenalkan suatu barang dan jasa maupun hal lainnya dengan  tujuan menarik perhatian khalayak ramai. 

 

(Baca Juga : Jasa Pemasangan Billboard Professional Untuk Hasil Maksimal)

 

Fungsi Reklame

Di samping memahami pengertian reklame, demi mencapai tujuan menarik perhatian khalayak ramai Anda juga perlu mengetahui fungsi reklame. Secara umum, fungsi reklame yakni untuk memberikan informasi kepada masyarakat atau konsumen mengenai produk, perusahaan pembuatnya, suatu layanan jasa maupun informasi berupa himbauan. Reklame tak hanya berfungsi untuk menginformasikan saja, tapi juga mempengaruhi dan membujuk calon konsumen sehingga mereka terdorong untuk melakukan pembelian. Hal ini bisa ditemukan pada jenis reklame komersial.

 

Sedangkan untuk reklame non komersial, fungsi reklame lebih tertuju pada memberikan informasi, menghimbau dan mengajak masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. Reklame baik komersial maupun non komersial juga memiliki fungsi untuk memberikan kesan tertentu terhadap barang dan jasa yang ditawarkan serta menjadi alat komunikasi dengan konsumen.

 

Untuk bisa memenuhi fungsi dan pengertian reklame di atas, reklame harus dibuat dengan mempertimbangkan pilihan kata, gambar dan warna yang ada di dalamnya. Berbeda dengan iklan yang ada di website maupun surat kabar, reklame biasanya menggunakan kalimat yang singkat, padat dan jelas. Kalimat ini kemudian dikombinasikan dengan warna dan gambar yang menarik sehingga mampu mencuri perhatian calon konsumen. Tentu saja warna dan gambar yang dipakai harus sesuai dengan tujuan dan tema reklame tersebut seperti yang dilakukan oleh https://perfectoutdoormedia.com misalnya.

 

Previous
Next
post270
post293
post430